News  

Akibat Deker Jebol, Polres Konut Bersama Warga Buat Jembatan Sementara

banner 120x600



Spiritsultra.com.Konawe Utara – Atrian panjang kembali terjadi di jalan trans sulawesi wilayah Desa Horoe Kecamatan Oheo Kabupaten Konawe utara akibat jebolnya deker, sabtu (6/7/24)

Kendaraan bermuatan berat yang terus melintas setiap harinya mengakibatkan deker terus mengalami pengikisan bahkan hampir runtuh sepenuhnya

Peduli dengan kondisi tersebut, Kepala Kepolisian Resor (Kapolres) Konawe utara AKBP Priyo Utomo, S.H., S.I.K merespon dengan menurunkan personel guna memberikan pengaturan dan pelayanan kepada masyarakat

Dipimpin Kabag Ops AKP Archye Nevadha, S.I.K., M.H bersama Kapolsek Asera AKP I Kade Agus Budiyanto personel Polres Konawe utara melaksanakan pengaturan lalu lintas dan membuat jembatan sementara memakai balok secara swadaya demi kembali lancarnya arus kendaraan dari arah kendari maupun arah sulawesi tengah

Lewat Press rilis Humas Polres Konut, warga yang sedang mengantri langsung ikut membantu pembuatan jembatan sementara dengan alat seadanya bahkan menggunakan tangan demi memindahkan pasir sebagai penganjal ujung jembatan

Dengan bergotong royong bersama masyarakat proses pembuatan jembatan sementara berlangsung cepat sehingga arus lalu lintas kembali lancar tanpa ada lagi kendaraan yang mengantri

Personel Polsek Asera tetap memberikan palayanan dengan melakukan pengaturan kendaraan yang melintas menunggu pengerjaan penimbunan deker tersebut oleh pihak Balai Provinsi Sultra pada hari ini juga

Kapolres Konawe utara AKBP Priyo Utomo, S.H., S.I.K mangatakan gerak cepat tersebut sebagai bentuk kepedulian dan simpati terhadap keresahan warga sehingga dengan kehadiran personel Polri Polres Konawe utara masyarakat merasa aman dan terlayani dengan baik

Personel Polsek dan Satlantas (zebra kuda) agar stay bergantian lakukan pengaturan agar tercipta kelancaran “ujar Kapolres Konut

Sesuai motto kita Polres Konawe utara yaitu sukses melalui kebersamaan maka setiap apa yang kita kerjakan dengan ikhlas dan bersama-sama akan terasa ringan dan mendapat berkahnya “ungkapnya


Rudia

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *